Liputanku, SURABAYA – Jaecoo J7 SHS, sebuah SUV Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV) persembahan Jaecoo, hadir menyapa warga Jawa Timur melalui acara J7 SHS Premiere Driving Experience yang berlangsung di JJ Lake Cafe & Eatery, CitraLand Surabaya, pada hari Sabtu (19/4).
Kegiatan ini merupakan bagian dari serangkaian roadshow test drive yang diorganisasikan oleh CV Manang Sejahtera Abadi, dealer resmi Jaecoo untuk wilayah Surabaya dan Malang.
Uji coba kendaraan dilakukan di area sekitar patung Merlion Citraland. Beberapa jurnalis otomotif berkesempatan merasakan langsung performanya. Salah seorang peserta, Nanda, berbagi pengalamannya saat pertama kali mengemudikan J7 SHS.
“Awalnya terasa sedikit asing karena posisi tuas transmisi yang berada di kanan bawah kemudi, tetapi suspensinya terasa nyaman. Ketika menggunakan mode sport, akselerasinya cukup responsif,” kata Nanda.
Fitur modern seperti Internet of Vehicle (pengendalian mobil via ponsel), layar sentuh 14,8 inci. Foto: Arry Saputra/JPNN
Operation Manager CV Manang Sejahtera Abadi, Gunardi Luwardi, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan memberikan kesempatan kepada masyarakat dan media untuk secara langsung merasakan kenyamanan dan performa teknologi hybrid terbaru dari Jaecoo.
“Kami ingin mengajak konsumen untuk mencoba langsung produk Jaecoo, termasuk menikmati berbagai fitur canggih yang ada di dalamnya,” tutur Gunardi.
Jaecoo J7 SHS mengandalkan teknologi Super Hybrid System (SHS) yang mengkombinasikan mesin bensin 1.6L turbocharged dengan motor listrik yang didukung oleh baterai 18,3 kWh.
Mobil ini diklaim mampu menempuh jarak hingga 90 km dalam mode listrik murni, serta memiliki konsumsi bahan bakar yang sangat efisien, mencapai 70 km per liter, berkat sistem kerja mesin yang berfungsi sebagai generator pengisi baterai. Efisiensi ini menjadi salah satu keunggulan utama mobil tersebut.
“Baterai digerakkan oleh pasokan listrik dari mesin. Dengan demikian, konsumsi BBM-nya menjadi sangat hemat,” terangnya.
Selain itu, J7 SHS juga dilengkapi dengan fitur-fitur modern seperti Internet of Vehicle (pengendalian mobil via ponsel), layar sentuh 14,8 inci dengan konektivitas Apple CarPlay dan Android Auto, jok elektrik dengan fitur ventilasi udara, serta kemampuan semi otonom.
“Di Malang, unit test drive mendapatkan sambutan yang antusias, bahkan mencapai 30 orang per hari. Kami optimis Surabaya juga akan mendapatkan antusiasme yang sama,” ujar perwakilan Dealer Jaecoo Malang, Sunny.
SUV hybrid premium yang ditawarkan dengan harga sekitar Rp600 jutaan ini diharapkan dapat menarik perhatian pasar otomotif Jawa Timur, terutama bagi mereka yang menginginkan kendaraan ramah lingkungan tanpa harus mengorbankan performa dan kenyamanan.